Komunitas Bulek's 99 Tidak Henti Hentinya Bagikan Nasi Kotak Setiap Jumat

awsnews.id
Komunitas Bulek's 99 Tidak Henti Hentinya Bagikan Nasi Kotak Setiap Jumat

Zonaperistiwa Surabaya - Komunitas relawan Bulek’s 99 kembali turun ke masyarakat berbagi Nasi Kotak dalam rangka program “Jum’at berkah”, di wilayah krembangan pada Jum’at (06/10/2023).

Budi Leksono selaku Dewan Pembina dari komunitas Bulek’s 99 mengatakan kegiatan tersebut merupakan rutinitas setiap Seminggu sekali.

Baca juga: Seorang Anak Di Bawah Umur Dibawa Kabur oleh Pria yang Dikenalnya Lewat FB

” Program Jum’at berkah merupakan kegiatan rutinitas kami dan kali ini giliran di kawasan wilayah kampung kembang Turi dan Dahlia Moro Krembangan, Surabaya”, ujar Buleks.

Pria yang akrab dipanggil Buleks ini menyampaikan harapannya bantuan tersebut, walaupun hanya berupa Nasi Bungkus, dapat meringankan pengeluaran untuk makan siang dari para tukang becak, gojek dan masyarakat dan lainnya di seputaran krembangan tidak hanya bagi nasi aja tapi menampung keluhan warga seperti pendidikan, kesehatan dan infrastruktur kata ketua RT bapak sujud.dan juga mengusulkan paving da saluran karena banjir.

Ini lah usulan dari warga Pavingisasi

Permasalahan : Perbaikan Jalan Paving yg tidak merata

Volume/Ukuran : P = 200 M ; L = 3 M

Alamat Lokasi Usulan : JL. Tambak Asri Kembang Turi RT 26 RW 06

RT/RW : 026/006

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim

Kelurahan : Morokrembangan

Kecamatan : Krembangan

Ketika dibagikan Nasi kotak ke beberapa tukang gojek, mereka menyampaikan terimakasih karena di tengah dampak kenaikan beras sangat terasa kepada penghasilan yang didapat.

“Kalau dilakukan aksi sosial Jum’at berkah ini, saya yakin partai PDI Perjuangan akan mendapat tempat dan besar di hati masyarakat,” ungkap salah satu warga.

Baca juga: Bareskrim Polri Gerebek Kebun Ganja dan Laboratorium Narkoba di Bali

Untuk diketahui,Buleks merupakan Sekretaris Komisi A DPRD Surabaya. Beliau mengapresiasi semua pihak yang berpartisipasi jalannya program dan giat sosial dari Komunitas Bulek’s 99.

Dalam menyambut tahun politik, mesin partai maupun kader dan komunitas-komunitas binaan mulai kita gerakkan agar dikenal dan mendapat tempat di hati masyarakat. Kita hadir di masyarakat dengan komitmen,” tutupnya.

Komunitas Bulek’s 99 ini pun sudah mulai dikenal di masyarakat Kota Surabaya, Jawa Timur dengan aksi sosial nya di tengah-tengah masyarakat.(red)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di zonaperistiwa.com dengan judul "Komunitas Bulek's 99 Tidak Henti Hentinya Bagikan Nasi Kotak Setiap Jumat". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru