Semakin Dekat Dengan Masyarakat, Polisi Banjar Wates Sambang dan Berikan Pesan Kamtibmas

awsnews.id
Semakin Dekat Dengan Masyarakat, Polisi Banjar Wates Sambang dan Berikan Pesan Kamtibmas

BALI,ZONAPERISTIWA.COM

Polda Bali - Polres Karangasem, Polisi Banjar Wates AKP I Nyoman Surantika, S.H., semakin mendekatkan diri dengan warganya melaksanakan kegiatan bersinergi dengan masyarakat dalam mendeteksi dan mengidentifikasi permasalahan keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan Banjar Dinas Wates, Desa Datah< Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem.

Baca juga: Seorang Anak Di Bawah Umur Dibawa Kabur oleh Pria yang Dikenalnya Lewat FB

Adapun kegiatan yang dilakukan antarnya melaksanakan sambang ke rumah Kelian Banjar Dinas Wates I Gede Sudiartana dan Mantan Kelian Banjar Dinas I Nyoman Brata, kemudian mendapat penjelasan bahwa situasi lingkungan Banjar Dinas Wates, Desa Datah dari aspek Asta Gatra yaitu Demografi dengan Jumlah penduduk 204 KK (740 Jiwa), Geografi merupakan daerah pegunungan dengan batas-batas wilayah yaitu di Utara adalah Banjar Dinas Juwuk Desa Datah, di Timur adalah Banjar Asah Teben, di Selatan adalah Desa Kesimpar/Desa Nawakerti dan di Barat adalah Desa Buana Giri. Sedangkan sumber daya alam adalah Pertanian, peternakan dan sebagian kecil usaha mikro, Idiologi seluruh masyarakarnya masih taat kepada idiologi Negara yaitu Pancasila.

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim

“Situasi keamanan sangat kondusif, terakhir tahun 2005 pernah terjadi pencurian hewan, namun sampai saat sekarang ini belum pernah terjadi gangguan kamtibmas berupa tindak pidana, nihil adanya komplik tanah (sengketa tanah)”, ungkap AKP Surantika.

Kemudian dilanjutkan sambang ke komplek perkebunan Vanili dan komplek peternakan kambing milik I Gede Suandika, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada pengelola perkebunan dan peternakan serta para buruh yg sedang bekerja di lokasi tersebut.(Tmr/Red)

Baca juga: Bareskrim Polri Gerebek Kebun Ganja dan Laboratorium Narkoba di Bali

Artikel ini telah tayang sebelumnya di zonaperistiwa.com dengan judul "Semakin Dekat Dengan Masyarakat, Polisi Banjar Wates Sambang dan Berikan Pesan Kamtibmas". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru