BALI,ZONAPERISTIWA.COM
Denpasar - Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Gianyar melakukan kunjungan ke Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali dalam rangka meningkatkan peranan Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Gianyar, Senin (6/11).
Baca juga: Seorang Anak Di Bawah Umur Dibawa Kabur oleh Pria yang Dikenalnya Lewat FB
Kunjungan dari Sekretaris Daerah Kabupaten Gianyar, Dewa Gede Alit Mudiarta bersama Kepala Bagian Hukum dan Analis Hukum Kabupaten Gianyar ini disabut langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Bali, Romi Yudianto didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Bali, Alexander Palti.
Dewa Alit Mudiarta menyampaikan terimakasih karena selama ini Kanwil Kemenkumham Bali telah membantu Pemkab Gianyar dalam melakukan harmonisasi Peraturan Gubernur, Peraturan Daerah, dan Rancangan Peraturan Daerah.
Lebih lanjut, Dewa Alit mengharapkan kerjasama dalam berbagai hal dengan Kanwil Kemenkumham Bali seperti harmonisasi peraturan daerah, pengawasan orang asing, serta ikut memberikan layanan pada Mall Pelayanan Publik yang akan beroperasi pada awal 2024 mendatang.
Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim
Menanggapi hal tersebut, Kakanwil Kemenkumham Bali, Romi Yudianto menyampaikan akan sangat mendukung terselenggaranya Mall Pelayanan Publik. Mall Pelayanan Publik ini dapat mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.
Dengan begitu masyarakat lebih mudah dalam mencari berbagai pelayanan publik seperti pembuatan passport, pengurusan izin tinggal, pendaftaran merek, permohonan kewarganegaraan, dan lain sebagainya.
"Terkait dengan Mall Pelayanan Publik, Kanwil Kemenkumham Bali sangat mendukung terselenggaranya program tersebut. Dengan adanya Mall Pelayanan Publik dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat." ucap Romi.
Baca juga: Bareskrim Polri Gerebek Kebun Ganja dan Laboratorium Narkoba di Bali
Romi menambahkan bahwa Bali memiliki banyak sekali potensi yang dapat dikembangkan, yang jika dikelola dengan baik maka dapat meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat Bali.(Tmr/Red)
Artikel ini telah tayang sebelumnya di zonaperistiwa.com dengan judul "Terima Kunjungan Pemkab Gianyar, Kakanwil Kemenkumham Bali Sangat Mendukung Mall Pelayanan Publik". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi