BKKBN Jatim Dengan Mahasiswa Unitomo Dan Insan Pers Bersinergitas Dalam Menurunkan Stunting

awsnews.id
BKKBN Jatim Dengan Mahasiswa Unitomo Dan Insan Pers Bersinergitas Dalam Menurunkan Stunting

Surabaya, " zonaperistiwa.com Mengajak Mahasiswa dan menggandeng insan Pers, Badan Kependudukan Dan keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menggelar tentang edukasi pencegahan stunting dikalangan masyarakat dan remaja sejak dini di Universitas dr. Soetomo (Unitomo) Surabaya, yang dihadiri ribuan Mahasiswa untuk peduli bersosialisai untuk menekan tingkat stunting di Jawa Timur. (16/11/2023). 

Dra. Maria Ernawati, M. M, selaku Perwakilan BKKBN Jawa Timur, yang menjelaskan akan menerapkan strategi penurunan stunting mulai dari hulu yang akan diterapkan ke remaja agar siap menghadapi kehidupan keluarga berencana,yang semua itu akan melibatkan dari faktor-faktor seperti kesehatan mental, kesehatan reproduksi dan ekonomi, dikarnakan banyak juga tingkat pernikahan dini yang tidak memperhitungkan kondisi tersebut, maka dengan dibukanya peresmian ini untuk bersosialisasi edukasi stunting ini untuk menekan tingkat itu, "jelas Maria, di gedung Auditorium Lantai 5 Universitas dr. Soetomo Surabaya. 

Baca juga: Seorang Anak Di Bawah Umur Dibawa Kabur oleh Pria yang Dikenalnya Lewat FB

Melalui acara kegiatan yang diadakan siang tadi Forum Koordinasi Jurnalis dengan mengusung tema Sinergitas Insan Pers bersama Mahasiswa Peduli Jurnalistik dalam Rangka Percepatan Penurunan Stunting di Jawa Timur, BKKBN Jawa Timur berharap, mereka dapat terlibat langsung dalam percepatan penurunan persentase stunting, yang akan diterapkan mulai dari diri sendiri maupun mengajak orang lain atau di kalangan masyarakat.

Mempersiapkan diri supaya tidak ada keluarga atau dirinya yang stunting, itu yang pertama, kemudian peran yang hadir dalam forum ini untuk bisa mensosialisasikan bahayanya stunting kepada keluarga atau teman sebaya dan lingkungan awam  yang memiliki peran penting sebagai insan sosial yang turut mensosialisasikan upaya percepatan penurunan stunting,” lanjutnya.

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim

Dalam mencapai target penurunan stunting, Pemerintah Provinsi Jawa Timur menetapkan target dalam pencapaian ini harus bisa 16 persen, namun, Ernawati berharap angka tersebut mungkin saja dapat lebih rendah.

Harapan diadakanya kegiatan bersinergitas ini yang melibatkan Mahasiswa dan Pers agar target ini lebih rendah sebagai budaya yang membudaya bagi tingkat nasional, dengan target 13 kabupaten pada tahun 2024 dan seluruhnya ditahun 2025,” jelasnya.(Abid)

Baca juga: Bareskrim Polri Gerebek Kebun Ganja dan Laboratorium Narkoba di Bali

Artikel ini telah tayang sebelumnya di zonaperistiwa.com dengan judul "BKKBN Jatim Dengan Mahasiswa Unitomo Dan Insan Pers Bersinergitas Dalam Menurunkan Stunting". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru