Kuatkan Ketahanan Pangan, Sahabat Cak Ghoni bersama PERTAMINA Berbagi Sembako

awsnews.id
Sahabat Cak Ghoni bersama Pertamina dan Yayasan Lentera Abdi Pendidikan Indonesia saat membagikan bantuan sembako

SURABAYA,Tikta.id -  Sahabat Cak Ghoni membersamai PT PERTAMINA dan Yayasan Lentera Abdi Pendidikan Indonesia untuk kuatkan ketahanan pangan di Kecamatan Bulak dengan membagikan sembako kepada warga Surabaya.

Pembagian sembako dilaksanakan di RW 1 Kecamatan Bulak, pada Jumat (17/11).

Ana Ketua Sahabat Cak Ghoni mengatakan, dalam menguatkan ketahanan pangan kali ini pihaknya bekerjasama dengan PT Pertamina dan Yayasan Lentera Abdi Pendidikan Indonesia dengan membagikan 2000 paket sembako bagi keluarga tidak mampu.

“Untuk di kelurahan Bulak yang kami bagikan sejumlah 150 paket sembako. Sedangkan penerima paket sembako adalah masyarakat yang terdaftar di GAMIS atau Keluarga Miskin di wilayah kelurahan Bulak,” kata Ana.

Sementara, Lana Faiqoh Zahiroh ketua Yayasan Lentera Abdi Pendidikan Indonesia mengucapkan terima kasih atas kehadiran warga kelurahan Bulak yang terdaftar di GAMIS (Keluarga Miskin).

“Semoga paket sembako ini dapat bermanfaat untuk bapak-ibu dan semoga juga di kedepan hari kita dapat bertemu lagi dalam menguatkan ketahanan pangan khususnya di wilayah kecamatan bulak hingga surabaya” tegas Lana.

Baca juga: Hardikal 2024, Prajurit Jalasena Long March 78 Km

Artikel ini telah tayang sebelumnya di tikta.id dengan judul "Kuatkan Ketahanan Pangan, Sahabat Cak Ghoni bersama PERTAMINA Berbagi Sembako". lihat harikel asli disini

Baca juga: Serunya Lomba Ketangkasan Estafet Siswa Satdik -2 Kodiklatal

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru