SURABAYA,Tikta.id - Caleg incumbent PDI Perjuangan daerah pemilihan (dapil) 3 Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am atau Cak Ghoni mengikuti serangkaian kegiatan istri capres Ganjar Pranowo, Siti Atikoh di Surabaya.
Seperti diketahui, Siti Atikoh Ganjar Pranowo menyapa relawan Ganjar di Surabaya dan disambut meriah ribuan kader banteng, relawan Ganjar, dan para tokoh lintas agama yang digelar di Empire Palace Surabaya, Rabu (20/12/2023).
Baca juga: Serunya Lomba Ketangkasan Estafet Siswa Satdik -2 Kodiklatal
Sebelumnya, Selasa (19/12/2023) malam Siti Atikoh mlaku-mlaku Nang Tunjungan sambil incip-incip kuliner yang ada di sepanjang Jalan Tunjungan.
Cak Ghoni mengatakan, kedatangan Siti Atikoh di Surabaya memberi spirit para kader PDI Perjuangan dan relawan Ganjar dalam menjaga dan merawat Kebhinekaan Tunggal Ika.
“Dihadapan ribuan relawan Ganjar, Siti Atikoh menyebut Capres Ganjar Pranowo memiliki kepribadian dan rasa nasionalisme yang tinggi dalam menjaga bangsa ini.”ujar Cak Ghoni Jumat (22/12).
Cak Ghoni menambahkan, Siti Atikoh juga menekankan bagaimana peran keluarga yakni Bu Atikoh sebagai seorang Ibu mampu men support Ganjar Pranowo dengan sistem yang luar biasa.
Baca juga: Hardikal 2024, Prajurit Jalasena Long March 78 Km
“Kerja sat-set-sat-set Capres Ganjar menunjukkan kepiawaian dalam mengelola pemerintahan, selalu ada solusi saat melakukan tugas kepemerintahan gak pake lama atau GPL saat rakyat menyuarakan aspirasinya. Ini dibuktikan saat Ganjar Pranowo jadi Gubernur Jateng.” tutur anggota Komisi C DPRD Surabaya ini.
Cak Ghoni menjelaskan, dalam pertemuan para relawan lintas agama tersebut, Siti Atikoh membeberkan tentang sikap toleransi Ganjar Pranowo yang bisa dilihat rekam jejak kepemimpinannya di Jawa Tengah.
Ketua Badan Kebudayaan Nasional (BKN) DPC PDI Perjuangan Kita Surabaya ini kembali mengatakan, dengan hadirnya Siti Atikoh membuat kader PDIP semangat bekerja bantu rakyat.
Baca juga: Buron Dua Tahun Terduga Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Ditangkap
“Seperti yang diamanatkan Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Hj. Megawati Soekarnoputri yaitu, kerja rakyat-kerja rakyat.” tandas Sekretaris Fraksi PDIP Surabaya ini.
Artikel ini telah tayang sebelumnya di tikta.id dengan judul "Cak Ghoni, Kehadiran Siti Atikoh Bakar Semangat Kader Banteng Surabaya". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi