Zonaperistiwa Sidoarjo, Organisasi sosial yang bergerak di bidang kegiatan pemuda pemudi atau yang disebut Karang Taruna harus mampu memecahkan problem dengan solusi dan dapat belajar bersikap dewasa. Hal tersebut disampaikan oleh Slamet Priyanto, SH Kades Mulyodadi Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo usai melantik dan mengukuhkan pengurus baru Karang Taruna Mulyodadi periode 2023-2028 pada Minggu (31/12/2023) malam.
"Saya berharap kepada adik adik Karang Taruna yang baru dilantik ini agar belajar bersikap dewasa dan dapat memecahkan tiap masalah dengan sebuah solusi jitu serta bersatu, bersinergi dengan semua unsur lembaga desa, tokoh masyarakat agar pembangunan di desa ini bisa berjalan baik," kata Slamet Priyanto.
Baca juga: Seorang Anak Di Bawah Umur Dibawa Kabur oleh Pria yang Dikenalnya Lewat FB
Pelantikan dan pengukuhan Kar-Tar Mulyodadi periode kepengurusan 2023-2028 yang berlangsung di pendopo kantor desa tersebut juga dihadiri oleh Camat Wonoayu, Ir Ribut Prapto Yuwono, MM.
Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim
Pada sambutannya, Camat menyampaikan "Setelah pelantikan ini agar kalian segera bekerja turut serta berperan aktif membangun desa sebab karang taruna adalah bagian dari mitra pemerintah desa serta mampu bersinergi dengan semua unsur lembaga desa dalam kegiatan apapun," kata Camat.
Pelantikan dan pengukuhan Kar-Tar desa Mulyodadi itu sesuai dengan SK Kepala Desa Mulyodadi Nomor 188/038/43/438.7.9.13/2023. Sejauh ini harus diakui peran Kar-Tar Mulyodadi selalu ada di tiap kegiatan yang dilakukan baik di tingkat desa maupun tingkat kecamatan.(sigit)
Baca juga: Bareskrim Polri Gerebek Kebun Ganja dan Laboratorium Narkoba di Bali
Artikel ini telah tayang sebelumnya di zonaperistiwa.com dengan judul "Kades Mulyodadi Lantik Pengurus Kar-Tar Baru Periode 2023/2028". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi