YPLSB Gelar Bimbingan Teknis Pendampingan 2024: Fokus Evaluasi Kinerja 2023 Implementasi RKAPB 2024

awsnews.id
YPLSB Gelar Bimbingan Teknis Pendampingan 2024: Fokus Evaluasi Kinerja 2023 Implementasi RKAPB 2024

BADUNG | ARTIK.ID - Yayasan Paiketan Lembaga Sehati Bali (YPLSB) menggelar acara Bimbingan Teknis dan Pendampingan Tahun 2024 dengan tema "Evaluasi Kinerja 2023 dan Implementasi serta Eksekusi RKAPB Tahun 2024 yang Rasional." Acara ini diikuti oleh Lembaga Paiketan (LPD), koperasi, dan BPR yang bekerjasama dengan ARMS di bawah pimpinan Nengah Artha, SE, AKt.
Ketua YPLSB, I Putu Suryaditha, ST, menyampaikan keterangan pada konferensi pers yang diadakan di Alam Tirta Badung pada Sabtu, 20 Januari 2023. Beliau menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja tahun sebelumnya dan merancang langkah-langkah implementasi serta eksekusi yang rasional untuk Rencana Kerja Anggaran dan Program Bisnis (RKAPB) tahun 2024.


"Dalam pertemuan ini, kita akan merancang RKAP untuk tahun 2024 dengan pendekatan yang lebih presinibel. Semua aspek tata kelola akan terkontrol dengan baik dan masuk dalam logika yang matang, sehingga pencapaian setiap bulannya dapat tertata dengan baik," kata I Putu Suryaditha.
Pendampingan dan bimbingan akan dilakukan oleh ARMS di bawah kepemimpinan Nengah Artha, SE, AKt. Nengah Artha dikenal sebagai pemimpin yang memiliki keahlian dalam tata kelola dan manajemen yang efektif.
"Kami akan didampingi oleh ARMS untuk memastikan bahwa implementasi RKAPB 2024 berjalan dengan lancar dan sesuai dengan visi serta misi YPLSB. Langkah ini juga sejalan dengan semangat peningkatan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat," tambahnya.
I Putu Suryaditha juga mengungkapkan bahwa pada tahun 2024, YPLSB bersama dengan 18 LPD dan koperasi telah melakukan MOU dengan CV ARMS. Kerjasama ini akan diteruskan dan ditingkatkan pada tahun 2024, dengan harapan dapat memberikan manfaat optimal baik bagi lembaga maupun masyarakat.
"Kami berharap bahwa melalui langkah-langkah yang rasional dan terukur ini, YPLSB dan mitra-mitra kami dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif yang lebih besar pada perekonomian lokal dan kesejahteraan masyarakat," tutup I Putu Suryaditha. (lani)

Baca juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "YPLSB Gelar Bimbingan Teknis Pendampingan 2024: Fokus Evaluasi Kinerja 2023 Implementasi RKAPB 2024". lihat harikel asli disini

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru