Menangkan Juara Umum lima kali Kapal Barunastra ITS Siap Berlayar ke Amerika

awsnews.id
Menangkan Juara Umum lima kali Kapal Barunastra ITS Siap Berlayar ke Amerika

SURABAYA, KABARHIT.COM - Usai memenangkan juara umum sebanyak lima kali secara beruntun, tim robotik maritim unggulan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Barunastra ITS siap kembali berjaya dalam ajang International Roboboat Competition (IRC) 2024 di Florida, Amerika Serikat.

Kali ini, tim Barunastra bakal mengusung kapal terbarunya, Nala Proteus 2.0, yang secara resmi diluncurkan di halaman Gedung Rektorat ITS, Jumat (26/1).

Baca juga: Lomba Burung Berkicau Danpuspenerbal Cup 2024 Meriahkan HUT ke-68 Penerbal 2024

Kapal tak berawak ini diresmikan langsung oleh Rektor ITS Prof Dr Ir Mochamad Ashari MEng untuk siap bersaing dalam kompetisi yang akan berlangsung pada 5 – 11 Februari 2024 mendatang.

Kapal andalan Barunastra ini dirancang dengan target meraih juara dunia kali keenam di ajang bergengsi tersebut, serta berperan aktif dalam berinovasi menghadapi tantangan di industri maritim.

Setelah sebelumnya berhasil mengalahkan berbagai universitas ternama dunia selama lima kali berturut-turut.

Baca juga: Kloter Pertama, Gubernur Adhy Lepas Jemaah haji Emberkasih Surabaya ke Tanah Suci

“Inilah salah satu karya terbaik mahasiswa ITS untuk turut serta dalam mengembangkan teknologi kemaritiman,” ujarnya.

Kapal yang dibuat oleh para mahasiswa ini didesain untuk mengatasi tugas-tugas yang menyimulasikan tantangan dalam kehidupan nyata, termasuk pengawasan pesisir, keamanan pelabuhan, dan berbagai operasi oseanografi.

Siap bersaing melawan lebih dari 18 tim dari seluruh dunia, General Manager Barunastra ITS I Made Vibra Danajaya menjelaskan bahwa Nala Proteus 2.0 telah diperbaharui dengan menggunakan lambung fiberglass yang memiliki desain timbul.

Baca juga: Pemprov Jatim Mulai Benahi 331 Fasum Terdampak Gempa Bumi di Pulau Bawean

Desain ini bertujuan untuk meningkatkan jarak antara permukaan air dan komponen listrik, sekaligus meningkatkan stabilitas dan keamanan kapal.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di kabarhit.com dengan judul "Menangkan Juara Umum lima kali Kapal Barunastra ITS Siap Berlayar ke Amerika". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru