Surabaya,Tikta.id - Akhir Ramadan 1445 H, Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Jawa Timur menggelar buka puasa dan santunan kepada puluhan anak yatim piatu.
Buka bersama dan santunan yatim digelar di sekretariat MAKI Korwil Jatim di perumahan Permata Juanda Sidoarjo, pada Kamis (4/4).
Baca juga: Serunya Lomba Ketangkasan Estafet Siswa Satdik -2 Kodiklatal
Ketua MAKI Jatim, Heru Satrio menyampaikan terima kasih kepada seluruh semua pihak yang telah mendukung buka bersama dan santunan yatim piatu.
"Kami ucapkan terima kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Jatim, Mia Amiati, tokoh agama dan masyarakat, termasuk kepada awak media yang selama ini telah mendukung gerakan positif MAKI Jatim dalam upaya menguak berbagai kasus Korupsi yang ada di Jawa Timur." kata Heru.
Baca juga: Hardikal 2024, Prajurit Jalasena Long March 78 Km
Heru mengklaim, ke depan pihaknya akan mendeklarasikan Pokja Joko Dolog yang siap menyuarakan kritik namun juga berimbang.
"739 Media Jawa Timur sudah siap, segera setelah Lebaran kita deklarasikan," klaim Heru Satrio.
Baca juga: Buron Dua Tahun Terduga Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Ditangkap
Artikel ini telah tayang sebelumnya di tikta.id dengan judul "Akhir Ramadan 1445 H, MAKI Jatim Buka Puasa Bersama dan Santunan Yatim". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi