Ratusan Mahasiswa MSIB Bantu Layanan Puspaga di Balai RW

author awsnews.id

- Pewarta

Senin, 25 Des 2023 13:15 WIB

Ratusan Mahasiswa MSIB Bantu Layanan Puspaga di Balai RW

i

Ratusan Mahasiswa MSIB Bantu Layanan Puspaga di Balai RW

Swaranews.com - Sebanyak 1.430 mahasiswa yang telah menyelesaikan program Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. Meski resmi berakhir, namun kiprah para peserta MSIB tak dapat diabaikan begitu saja. Sebab, sebagian dari mereka ikut mengabdi dan memberikan pendampingan pada program ketahanan keluarga yang terus dibidik oleh Pemkot Surabaya.

Program ini akan berlanjut di tahun depan dengan mahasiswa yang akan lebih banyak dari tahun ini. Program ini diikuti oleh seluruh perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia guna mewujudkan implementasi kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk memperoleh pembelajaran di luar perguruan tinggi. Serta, mendapatkan pengalaman sekaligus keahlian lapangan sebagai bekal ketika mereka lulus. 

Baca Juga: KPU Provinsi Jawa Timur Pastikan Tidak Ada Calon Independen

Kepala Dinas Pemberdayaan, Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3A-PPKB) Kota Surabaya Ida Widayanti mengatakan terdapat 472 peserta MSIB ikut membantu pelayanan ketahanan keluarga melalui di Kota Pahlawan.

Mereka tersebar di tiga unit kegiatan, di antaranya 378 mahasiswa bertugas dalam kegiatan pelayanan Pusat Pembelajaran Keluarga (Puspaga) di Balai RW, 62 mahasiswa bertugas melakukan pendampingan pada kegiatan Kampunge Arek Suroboyo Ramah Perempuan dan Anak (KAS-RPA), dan 31 mahasiswa lainnya bertugas memberikan pendampingan di Kampung KB.

“Tujuannya adalah membantu DP3A-PPKB melaksanakan program kegiatan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat dalam jangka waktu tertentu. Sehingga program kegiatan tersebut dapat lebih cepat dilaksanakan dengan hasil yang diharapkan juga lebih cepat tercapai,” kata Ida, Sabtu (23/12/2023).

Ida menerangkan, para mahasiswa tersebut sangat serius melakukan pendampingan secara langsung di wilayah yang telah ditentukan. Hasilnya, mereka dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan dapat memberikan laporan kegiatan sesuai yang diharapkan.

“Kegiatan pendampingan juga dapat terlaksana dengan baik dan tentunya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat,” terangnya.

Sementara itu, Feni Ella peserta MSIB asal Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur mengatakan, selama melakukan kegiatan magang, ia mendapat pengalaman yang sangat mengesankan. Salah satunya, Feni dapat melayani masyarakat secara langsung, serta menyelesaikan temuan kasus di lapangan. 

“Dengan hal itu, saya bisa menambah pengalaman dengan bersosialisasi langsung dengan masyarakat dan bisa lebih dekat dengan masyarakat,” kata Feni.

Selama bertugas di Balai RW 07 Kelurahan Bendul Merisi, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya secara individu, ia melakukan ragam pelayanan, seperti konseling, konsultasi, pengaduan kasus, dan sosialisasi. Hal yang paling menarik dan menyenangkan baginya adalah ketika melakukan sosialisasi secara goes to school, dimana ia bisa bertemu dan berinteraksi secara langsung dengan anak-anak. 

“Walaupun magang saya dilakukan secara individu, tapi tetap menyenangkan karena saya diterima oleh masyarakat di Balai RW tempat saya magang. Selama magang, saya banyak sekali mendapatkan manfaat, seperti lebih dapat mengasah hardskill dan softskill, serta kemampuan berkomunikasi saat berinteraksi dengan masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga: Josiah Michael: Selama ini Komunikasi PSI dengan Walikota Terbina denfan Baik

Ia berharap, pelayanan Puspaga di Balai RW yang telah disediakan oleh Pemkot Surabaya dapat dimanfaatkan dan dimaksimalkan oleh masyarakat. “Semoga layanan Puspaga milik Pemerintah Kota Surabaya dapat terus berkembang dalam menangani permasalahan di lingkup perempuan, anak, keluarga, maupun masyarakat,” ujarnya.

Senada dengan hal itu, Gandhi Kusumawardana peserta MSIB asal Politeknik Negeri Malang mengaku bangga karena mendapat kesempatan untuk mengabdi kepada masyarakat melalui program-program luar biasa seperti layanan Puspaga di Balai RW.

“Selama bertugas di Puspaga, saya biasanya melakukan edukasi, konsultasi, sosialisasi, kelas parenting, dan lain sebagainya yang berhubungan dengan permasalahan dan pencegahan terhadap permasalahan keluarga,” kata Gandhi.

Dalam proses magang tersebut, Gandhi berkesempatan bertugas di Puspaga Balai RW 01 Kelurahan Kebraon, Kelurahan Lakarsantri, Kota Surabaya secara individu. Meski begitu, di lokasi penugasan yang ditempati, biasanya ia melakukan kegiatan sosialisasi dan edukasi.

“Saya juga mengajak rekan Puspaga Balai RW lainnya yang masih dalam lingkup satu kecamatan untuk melaksanakan kegiatan tersebut secara bersama-sama supaya lebih maksimal,” ujarnya.

Baca Juga: Gus Iqdam Doakan Surabaya Makin Rukun dan Berkah

Gandhi mengaku bahwa selama bertugas di Puspaga, ia mendapat banyak manfaat. Seperti, bisa turut andil dalam melayani masyarakat. “Itu sangat menyenangkan, mulai dari mengedukasi dan menangani permasalahan yang berkaitan dengan permasalahan keluarga,” ungkapnya.

Karenanya, Gandhi berharap, program layanan Puspaga dapat dikembangkan. Sebab, ia menilai bahwa upaya yang dilakukan Pemkot Surabaya dalam proses pencegahan permasalahan keluarga sangat penting untuk menciptakan keluarga harmonis dan sejahtera.

“Harapannya, program ini dapat berjalan terus, karena program ini sangatlah bagus terutama dalam upaya pencegahan terhadap permasalahan keluarga agar menuju Kota Surabaya yang minim dengan permasalahan keluarga, karena keluarga yang utuh dan harmonis itu sumber kebahagiaan,” pungkasnya. 

 

Artikel ini telah tayang sebelumnya di swaranews.com dengan judul "Ratusan Mahasiswa MSIB Bantu Layanan Puspaga di Balai RW". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU