Puluhan Siswa Dikmata TNI AL Lattek Mengemudi Ranmor, Ini Rutenya

author awsnews.id

- Pewarta

Rabu, 03 Jan 2024 08:30 WIB

Puluhan Siswa Dikmata TNI AL Lattek Mengemudi Ranmor, Ini Rutenya

i

Siswa Dikmata TNI AL

SURABAYA.Tikta.id - 29 Siswa Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI Angkatan Laut (TNI AL) Angkatan 43 Gelombang 1 Kejuruan Angkutan melaksanakan Latihan Praktek (Lattek) mengemudi kendaraan bermotor (Ranmor).

Lattek mengemudi Ranmor mengambil rute PP Kodiklatal, Lamongan, dan Mojokerto, Jatim pada Selasa, (2/1).

Baca Juga: Serunya Lomba Ketangkasan Estafet Siswa Satdik -2 Kodiklatal

Dansetatek Pusdiktek Letkol Laut (T) Sungkono mengatakan, Lattek mengemudi yang dilaksanakan 240 jam pelajaran atau 24 hari tersebut juga ditambahi 50 jam pelajaran koloni konvoi. 

Selain itu, sebelum melaksanakan Lattek di jalan raya, siswa menjalani Lattek pengenalan rambu-rambu lalu lintas dan mesin kendaraan selama 3 hari di Laboratorium Ranmor Pusdiktek.

"Kemudian melaksanakan Lattek mengemudi di lingkungan Kodiklatal selama 6 hari, serta Lattek parkir di sekitar Kodiklatal selama 3 hari." katanya.

Baca Juga: Hardikal 2024, Prajurit Jalasena Long March 78 Km

Sebagai informasi: Dalam Lattek Mengemudi Ranmor hari ke-15 tersebut, Siswa Dikmata mengikuti materi Praktek Mengemudi di Jalan raya, tata cara mengemudi dalam konvoi.

Pun tata cara mengemudi dalam kemacetan, serta Medan tikungan tajam dan tanjakan.

Didampingi oleh 6 orang Instruktur yaitu Pelda Mes Vita J., Serka Mes Laode, Serka Mes Sujono, Sertu Mes Mahmudin, Kopka Mes Teguh dan Kopka Mes Dwi K., dan 2 orang pendamping yakni Sertu Mes Aep dan Koptu Mes Eko W.

Baca Juga: Buron Dua Tahun Terduga Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Ditangkap

Adapun Kendaraan/ Material yang digunakan pada latihan kali ini yaitu 6 Kendaraan (Ran) Alins Pusdiktek yang meliputi Xenia 3 Ran : Xenia AL 6305 - 06, Xenia AL 6425 - 06 dan Xenia AL 6426 - 06. Sedangkan Truck 3 Ran : Dyna AL 8110-6, Dyna AL 8111-6 dan Mistubishi AL 8101-6.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di tikta.id dengan judul "Puluhan Siswa Dikmata TNI AL Lattek Mengemudi Ranmor, Ini Rutenya". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU