Swaranews.com - Hari ulang tahun PDIP ke 51 diperingati dengan meriah oleh sekitar seribu emak-emak se kecamatan Sukolilo Surabaya, pada Rabu (10/01/2024). Hadir dalam acara tersebut, politisi senior PDIP Armuji, Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Jawa Timur Agus Setiadji, Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Surabaya Anas Karno dan aktifis Gerak 98 Taufik Monyong.
Acara itu ditandai dengan potong tumpeng sebagai tanda syukur atas panjang umur PDIP, dan komitment PDIP yang selalu membersamai wong cilik.
Baca Juga: KPU Provinsi Jawa Timur Pastikan Tidak Ada Calon Independen
"Panjang umur PDI Perjuangan. Satyam Eva Jayate, kebenaran akhirnya akan menang," seru Anas Karno yang menjadi Caleg incumbent PDIP untuk DPRD Surabaya Dapil 3 nomor 3.
Legislator Fraksi PDIP Surabaya tersebut juga berseru kepada emak-emak, supaya memenangkan Capres Cawapres Ganjar-Mahfud.
"Ganjar-Mahfud pasti akan bekerja untuk menyejahterakan rakyat, melalui program-program kerja yang akan dijalankan. Salah satunya KTP Sakti yang memudahkan untuk mengintervensi rangkaian bantuan sosial dan tepat sasaran," jelasnya.
Sementara itu Agus Setiaji yang menjadi Caleg PDIP nomor urut 3 untuk DPR RI dari Dapil Surabaya Sidoarjo juga menyerukan untuk memenangkan Ganjar-Mahfud sebagai presiden dan wakil presiden.
Baca Juga: Josiah Michael: Selama ini Komunikasi PSI dengan Walikota Terbina denfan Baik
"Jadi jangan sampai salah pilih. Kita buktikan Jawa Timur dan Surabaya khususnya adalah kandang Banteng. Tidak bisa digoyang oleh money politik dan sebagainya. Warga Surabaya sudah cerdas semua," ujarnya.
Politisi senior PDIP Surabaya Armuji mengatakan, PDIP bukan partai karbitan, melainkan partai yang besar karena penindasan. Kehadiran ibu-ibu merupakan kekuatan untuk melakukan perbaikan. Satyam Eva Jayate, kebenaran akan menang.
"Kemenangan PDI Perjuangan adalah kemenangan rakyat. Bukan kemenangan pejabat atau orang-orang yang berkuasa. Datang berbondong-bondong ke TPS coblos nomor 3," pungkas Armuji. tegasnya.
Baca Juga: Gus Iqdam Doakan Surabaya Makin Rukun dan Berkah
"Jangan gentar ada Ganjar. Jangan takut ada Mahfud. Pilih Ganjar-Mahfud. Coblos nomor 3," seru ribuan emak-emak yang bernyanyi dengan suka cita sambil diiringi kelompok musik jalanan.
Artikel ini telah tayang sebelumnya di swaranews.com dengan judul "Caleg dan politisi senior Banteng, rayakan HUT PDIP ke 51 bareng ribuan emak-emak". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi