Surabaya,Tikta.id - Sebanyak 29 Siswa Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI Angkatan Laut (TNI AL) Angkatan 43 Gelombang 1 Kejuruan Angkutan melaksanakan Latihan Praktek (Lattek) Kolone Konvoi.
Lattek Kolone Konvoi mengambil rute PP Kodiklatal - Madura Jatim, pada Selasa, (30/1).
Baca Juga: Serunya Lomba Ketangkasan Estafet Siswa Satdik -2 Kodiklatal
Adapun materi Lattek Siswa Kejuruan Angkutan Pusdiktek Kodikdukum Kodiklatal meliputi Konvoi terbuka/tertutup dan mengatasi kemacetan serta mengemudi di tanjakan.
Menurut Dansetatek Pusdiktek Letkol Laut (T) Sungkono, sebelumnya siswa telah melaksanakan Lattek di jalan raya yang diawali pengenalan rambu-rambu lalu lintas dan mesin kendaraan selama 3 hari.
"Itu Latteknya di Laboratorium Ranmor Pusdiktek Kodikdukum Kodiklatal." katanya, Rabu (31/1).
Baca Juga: Hardikal 2024, Prajurit Jalasena Long March 78 Km
Selain itu beber dia, Lattek mengemudi di juga dilakukan lingkungan Kodiklatal selama 6 hari. Disusul Lattek parkir di sekitar Kodiklatal selama 3 hari.
"Serta Lattek mengemudi kendaraan bermotor (Ranmor) rute PP Kodiklatal, Lamongan, dan Mojokerto, Jatim." tandasnya.
Sebagai informasi: Lattek dibimbing langsung Pelda Mes Vita johanes, Serka Mes Laode na ana, Serka Mes Sujono, Sertu Mes Mahmudin, Kopka Mes Dwi K., Kopka Mes Teguh dengan Pendamping Letda Laut (T) Kasiyan dan Sertu Mes Aep Saepudin.
Baca Juga: Buron Dua Tahun Terduga Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Ditangkap
Kendaraan Lattek menggunakan 3 Truk (8111- 06 dan 8110- 06 serta 8101-06), Mobil Xenia (6305 - 06) dan Mobil Pajero (9061-06) serta mobil Mitsubishi Triton Ambulance ( 9093-06).
Artikel ini telah tayang sebelumnya di tikta.id dengan judul "Siswa Dikmata Pusdiktek Lattek Kolone Konvoi". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi