KONI Jatim Jalin Kerjasama RSUD Dr. Soetomo, Menyokong Kesehatan Atlet Jatim Menuju PON XXI/2024

author awsnews.id

- Pewarta

Jumat, 16 Feb 2024 09:15 WIB

KONI Jatim Jalin Kerjasama RSUD Dr. Soetomo, Menyokong Kesehatan Atlet Jatim Menuju PON XXI/2024

i

KONI Jatim Jalin Kerjasama RSUD Dr. Soetomo, Menyokong Kesehatan Atlet Jatim Menuju PON XXI/2024

SURABAYA, HNN -Dalam upaya memperkuat Pusat Latihan Daerah (Puslatda), Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Timur menjalin kemitraan strategis dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Soetomo untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi para atlet, pelatih, dan official.

Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Ketua KONI Jatim, M. Nabil, dan Direktur Utama RSUD Dr. Soetomo, Prof. Dr. dr. Cita Rosieta Sigit Prakoeswa, Sp.DVE, yang berlangsung di Ruang Abiyoso RSUD Dr. Soetomo, Surabaya, Kamis (15/2/2024).

Baca Juga: Mayjen TNI Rafael Terima Penghargaan Prapanca Award dari PWI Jatim

Muhammad Nabil, Ketua KONI Jatim, menyatakan bahwa kerja sama ini sangat penting untuk memastikan pemulihan atlet yang cedera, terutama menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumut yang tinggal beberapa bulan lagi.

“Saat ini, RSUD Dr. Soetomo telah menjadi mitra KONI Jatim dalam menjaga kesehatan atlet, terutama dalam penanganan cedera, nutrisi, dan ilmu olahraga,” kata Nabil.

Selain itu, KONI Jatim juga berharap agar kerja sama ini dapat berkembang ke arah lainnya, termasuk dukungan tim kesehatan dari RSUD Dr. Soetomo selama pelaksanaan PON XXI/2024 Aceh-Sumut.

Baca Juga: Mas Hakim Sosialisasi di Arena CFD Jombang, Targetkan Gen Z Demam Wayang Topeng Jati Duwur

Prof. Cita Rosita Sigit Prakoeswa, Direktur Utama RSUD Dr. Soetomo, menyambut baik kerja sama ini dan berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi atlet Jatim guna mempertahankan prestasinya.

“Dengan adanya sport clinic di RSUD Dr. Soetomo, kami siap memberikan penanganan terbaik untuk atlet Jatim, mulai dari pelayanan klinik olahraga hingga rehabilitasi medis,” ungkap Prof. Cita.

Baca Juga: PN Surabaya Didemo, Nama Crazy Rich Budi Said Dicatut Dalam Kasus Tanah

Kerja sama ini diharapkan dapat memastikan kesiapan dan kesehatan optimal para atlet Jatim menghadapi PON XXI/2024 Aceh-Sumut. Dengan dukungan penuh dari RSUD Dr. Soetomo, diharapkan prestasi gemilang dapat tercapai dalam even olahraga bergengsi tersebut. (d1n)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di hariannasionalnews.com dengan judul "KONI Jatim Jalin Kerjasama RSUD Dr. Soetomo, Menyokong Kesehatan Atlet Jatim Menuju PON XXI/2024". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU