Gempa Bumi Magnitudo 6.5 Guncang Timur Laut Tuban Jawa Timur, Getarannya Terasa Hingga Surabaya Raya

author awsnews.id

- Pewarta

Jumat, 22 Mar 2024 16:25 WIB

Gempa Bumi Magnitudo 6.5 Guncang Timur Laut Tuban Jawa Timur, Getarannya Terasa Hingga Surabaya Raya

i

Gempa Bumi Magnitudo 6.5 Guncang Timur Laut Tuban Jawa Timur, Getarannya Terasa Hingga Surabaya Raya

Gresik - Sebuah gempa bumi dengan magnitudo 6.5 mengguncang wilayah Timur Laut Tuban, Jawa Timur pada tanggal 22 Maret 2024 pukul 15:52:58 WIB.

 Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Jawa Timur, gempa tersebut terjadi pada kedalaman 10 kilometer dengan pusat gempa berlokasi di koordinat 5.76 lintang selatan dan 112.33 bujur timur.

Baca Juga: Berikan Rasa Aman, Babinsa Dan Bhabinkamtibnas Kamal Laksanakan Pengamanan Ibadah Di Gereja

Meskipun pusat gempa berada sekitar 130 kilometer dari Timur Laut Tuban, getaran gempa terasa kuat di wilayah sekitar, diantaranya Surabaya, Gresik, dan Sidoarjo.

Masyarakat sekitar mengalami kepanikan dan berhamburan keluar rumah saat gempa terjadi. 

"Terasa sekali guncangannya di rumah saya, lampu lampu yang tergantung juga bergoyang," ujar Handriyani warga Menganti, Gresik.

Saat merasakan getaran dan goyangan dari bumi, spontan  dirinya berlari keluar dari bangunan rumah tinggalnya bersama putrinya yang saat itu sedang mandi. 

Baca Juga: Budiman Divonis Bayar Utang Rp 449 Juta, PN Malang: Jika Wanprestasi, Dieksekusi

Hingga saat ini, belum ada laporan mengenai korban jiwa akibat gempa ini. Namun, pihak berwenang terus melakukan evaluasi dan pemantauan terhadap situasi di lapangan. 

Warga diminta untuk tetap waspada dan mengikuti arahan dari petugas terkait untuk mengurangi risiko terhadap gempa susulan atau bahaya lainnya.

Gempa bumi merupakan fenomena alam yang tidak dapat diprediksi dengan pasti, namun langkah-langkah mitigasi dan persiapan dapat membantu mengurangi dampak yang ditimbulkan.

Baca Juga: Bak Disambar Petir, Seorang Suami Dapat Kiriman Video Syur Istri dan PIL nya, Suami : Sudah Saya Laporkan

 Masyarakat di wilayah rawan gempa dihimbau untuk selalu memperhatikan informasi dan peringatan dari BMKG serta mengikuti prosedur evakuasi dengan benar dalam situasi darurat.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di okejatim.com dengan judul "Gempa Bumi Magnitudo 6.5 Guncang Timur Laut Tuban Jawa Timur, Getarannya Terasa Hingga Surabaya Raya". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU