PLN Icon Plus dan PLN ULP Bojonegoro Ngabuburit Bareng dan Bagi Takjil

author awsnews.id

- Pewarta

Kamis, 28 Mar 2024 15:35 WIB

PLN Icon Plus dan PLN ULP Bojonegoro Ngabuburit Bareng dan Bagi Takjil

i

PLN Icon Plus dan PLN ULP Bojonegoro Ngabuburit Bareng dan Bagi Takjil

Warga sekitar antusias mendatangi booth Iconnet di Jl. Letnan Sucipto, Bojonegoro untuk ngabuburit dan mendapatkan takjil. (foto: istimewa)

Bojonegoro || IPers  - PLN Icon Plus Kantor Perwakilan Madiun bersama billman PLN ULP Bojonegoro menggelar acara ngabuburit bareng Iconnet dan bagi-bagi takjil di Jalan Letnan Sucipto, Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk pada hari Jumat, (22/3). Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian sosial PLN Icon Plus kepada masyarakat Bojonegoro.

Baca Juga: Polisi Berhasil Amankan Tersangka Curanmor Beraksi 20 TKP di Surabaya

Sesuai dengan arahan dari Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahya yang menyampaikan bahwa transformasi di tubuh PLN nantinya dilihat pada kantor-kantor cabang UP3 PLN se Jawa-Bali. Seluruhnya akan menjadi point of sales Iconnet yang menargetkan pertumbuhan hingga 1,5 juta pelanggan di 2024.

Baca Juga: Berawal dari Tangani Kecelakaan, Polres Sampang Berhasil Ungkap Dugaan Curanmor TKP di Pamekasan

Senior manager PLN Icon Plus, Rory Aditya memberi penjelasan bahwa dalam kegiatan ini PLN Icon Plus ingin hadir di tengah-tengah masyarakat, khususnya pada bulan ramadan dalam rangka memperkuat ukhuwah islamiyah (persaudaraan islam) sekaligus mengedukasi dan mensosialisasikan keberadaan Iconnet sebagai layanan internet yang reliable, affordable dan unlimited.

Kegiatan ini merupakan program penting selama bulan suci ramadhan yang diupayakan untuk terus dilaksanakan di berbagai kota lainnya di Jawa Timur. (Red) 

Baca Juga: Kapolda Jatim Resmikan Sejumlah Faskes Rumah Sakit Bhayangkara di Jawa Timur

Artikel ini telah tayang sebelumnya di indonesiapers.com dengan judul "PLN Icon Plus dan PLN ULP Bojonegoro Ngabuburit Bareng dan Bagi Takjil". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU