Pemkot Mojokerto Bangun Kawasan Kerukunan Umat Beragama di TBM

awsnews.id
Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari

MOJOKERTO | ARTIK.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto berencana membangun kawasan pluralisme di area Taman Bahari Majapahit (TBM). Kawasan ini akan menjadi simbol toleransi dan persatuan umat beragama di Kota Mojokerto.

Hal ini disampaikan Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat menghadiri rangkaian perayaan natal bersama yang diadakan Badan Musyawarah Antar Gereja Nasional (BAMAG) Kota Mojokerto di GBI ROCK Mojokerto, Selasa (6/12/2023) malam.

Baca juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

"Kota Mojokerto sudah mendapatkan penghargaan Harmony Award dari Kementerian Agama tiga tahun yang lalu. Untuk itu, kita ingin terus menjaga kerukunan umat beragama di Kota Mojokerto. Salah satunya dengan membangun kawasan kerukunan umat beragama di Taman Bahari Majapahit," ungkapnya.

Taman Bahari sendiri saat ini pembangunannya sedang dikerjakan dengan dukungan anggaran dari enam kementerian.

"Di lokasi pariwisata tersebut Pemkot telah menyediakan lahan untuk tempat ibadah dari enam agama, yakni Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha dan Khonghucu," papar Ika.

Keenam tempat ibadah tersebut nantinya akan dibangun berdampingan di kawasan yang sama.

Baca juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

"Tentu saja pembangunan ini akan membutuhkan dukungan dari semua umat beragama di Kota Mojokerto. Saya berharap kita semua dapat bekerja sama untuk mewujudkan kawasan kerukunan umat beragama di Taman Bahari Majapahit," harap Ika.

Ika mengatakan, dirinya memiliki mimpi agar Kota Mojokerto yang kecil namun memiliki semangat kejayaan Majapahit 800 tahun yang lalu dengan sumpah palapa yang menyatukan berbagai perbedaan dalam satu kesatuan.

"Kita adalah generasi penerus Majapahit. Kita harus bisa mengukir sejarah kembali dengan spirit of majapahit untuk menjadikan Kota Mojokerto sebagai kota yang menjunjung tinggi nilai-nilai kerukunan dan persatuan umat beragama," pungkasnya.

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

(ara)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Pemkot Mojokerto Bangun Kawasan Kerukunan Umat Beragama di TBM". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru