Bupati Ipuk Fiestiandani Pimpin Apel Siaga Linmas Banyuwangi Jelang Pemilu 2024

awsnews.id
Bupati Ipuk Fiestiandani Pimpin Apel Siaga Linmas Banyuwangi Jelang Pemilu 2024

BANYUWANGI | ARTIK.ID - Banyuwangi menggelar Apel Siaga dan Pengarahan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas), di Lapangan Tenis Indoor Gedung Olahraga (GOR) Tawangalun Banyuwangi, Selasa (30/1/2023). Apel digelar dalam rangka persiapan Pemilu 2024 yang akan berlangsung, 14 Februari mendatang.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani memimpin langsung kegiatan tersebut. Ipuk turut menyematkan pita pengamanan pemilu kepada perwakilan Linmas secara simbolis.

Baca juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

Turut hadir Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Nanang Haryono, Ketua KPU Dwi Anggraini Rahman, Ketua Bawaslu Banyuwangi Adrian Yansen, dan Wakil Bupati Banyuwangi Sugirah.

Ipuk menekankan, Linmas punya peran penting dalam menjaga ketertiban dan keamanan pesta demokrasi lima tahunan ini.

"Linmas adalah ujung tombak dalam menjaga keamanan dan ketertiban pemilu. Saya berharap kalian semua menjalankan hak dan tanggung jawab kalian dengan penuh kesadaran," ujar Ipuk.

Ipuk juga berpesan agar para anggota Linmas bisa memberikan rasa aman kepada para warga selama pencoblosan, terutama di desa-desa. Mereka juga diminta untuk mewaspadai berbagai potensi gangguan keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan.

"Linmas juga harus proaktif dalam membangun komunikasi yang baik dengan semua pihak. Ini adalah kunci dari keberhasilan pemilu," ucap Ipuk.

Baca juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

Dalam kesempatan itu Ipuk juga mengapresiasi kerja sama seluruh dalam menyukseskan pemilu serentak tahun ini. Harapannya, kerja sama itu bisa terus terjalin hingga rampungnya proses pemilihan.

"Saya berharap kita semua dapat bersinergi dan berkolaborasi dalam mengawal proses pemilu yang transparan, demokratis, jujur, adil, dan berkualitas," tuturnya.

Ditambahkan Kepala Satpol PP Banyuwangi Wawan Yadmadi, para Linmas terdiri dari berbagai elemen masyarakat. Mereka siap memenuhi kewajiban dan memberikan rasa aman dan tertib kepada ketika pemilu.

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

Para anggota Linmas juga telah dibekali dengan aturan-aturan dan kode etik yang berlaku, sehingga mereka bisa menjalankan tugasnya secara maksimal. "Para Linmas siap menjaga keamanan dan ketertiban pemilu," kata Wawan.

(red)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Bupati Ipuk Fiestiandani Pimpin Apel Siaga Linmas Banyuwangi Jelang Pemilu 2024". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru