Kebakaran di Padang Pariaman, Warga Panik, Unit Damkar Baru Tiba 30 Menit Kemudian

awsnews.id
Foto tangkapan layar (Video Facebook)

PADANG PARIAMAN | ARTIK.ID - Telah terjadi kebakaran pada satu unit rumah milik warga di Korong Ponco Ruyung Nagari Batu Kalang Kecamatan Padang Sago Kabupaten Padang Pariaman, Jumat (29/3/2024), pukul 02.00 WIB.

Salah seorang pemuda setempat, Ade Yunanda Irawan mengungkapkan, rumah yang terbakar itu milik warga bernama Bujang.

Baca juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun informasinya ada sepeda motor yang juga terbakar," jelasnya.

Ade menuturkan, mobil pemadam kebakaran setelah setengah jam kejadian baru datang.

Baca juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

"Kita takut jika datang angin kencang, api bisa menyambar ke sampingnya karena ada sekolah dasar," ungkapnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa nahas tersebut. Penyebab terjadinya kebakaran diduga karena korsleting listrik.

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

(diy)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Kebakaran di Padang Pariaman, Warga Panik, Unit Damkar Baru Tiba 30 Menit Kemudian". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru