Berjuang Sejak 21 September, Tim Putri Basket Jatim Lolos PON 2024

awsnews.id
Berjuang Sejak 21 September, Tim Putri Basket Jatim Lolos PON 2024

SURABAYA | ARTIK.ID - Setelah bertanding sejak 21 September 2023, Kejurnas 3x3 Bola Basket Kualifikasi PON 2024 Aceh-Sumut yang berlangsung hingga Minggu (24/9/2023), akhirnya meloloskan empat tim putri di hari ketiga pelaksanaan.

Termasuk di antaranya tm putri Jatim yang memastikan diri lolos untuk tampil di PON XXI 2024 mendatang.

Baca juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

Sementara itu, Provinsi Bali berhak tampil di PON usai keluar sebagai juara Pool A. Kemudian tiket ke PON dari Pool B ada DI Yogyakarta. Selanjutnya tiket ke PON dari Pool C ada DKI Jakarta, dan tiket ke PON dari Pool D ada Jawa Timur.

Technical Delegate Kejurnas 3X3 Kualifikasi PON 2024 Aceh-Sumut, Renny Dwi Chandrawati, menjelaskan, keempat tim ini sudah tidak bertanding lagi di hari terakhir.

"Mereka sudah tidak bertanding, sebab sudah langsung lolos dengan statusnya tersebut," ujar Renny.

Sementara enam tiket lainnya akan diperebutkan oleh peringkat 2, 3, dan 4 di masing-masing Pool. Mereka akan tanding lagi minggu (24/9/2023) secara crossing.

Baca juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

Dari pertarungan itu, diambil 6 besar untuk tim yang lolos menyusul 4 tim sebelumnya. Dengan begitu, peserta yang lolos dari Kejurnas ini ke PON Aceh-Sumut total ada 10 tim.

Sementara untuk yang dari kategori putra, belum ada yang memastikan diri lolos. Semua masih harus bertanding lagi di hari minggu.

“Jadi hari minggu akan seru. Semua tim bersaing menuju PON Aceh-Sumut. Jadi masyarakat Jogja mari ke Amplaz dan saksikan pertandingan seru dari pagi sampai malam,” terang Ketua Panpel Kejurnas 3X3 Kualifikasi PON 2024 Aceh-Sumut Andy Setiawan.

Baca juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

(*)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Berjuang Sejak 21 September, Tim Putri Basket Jatim Lolos PON 2024". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru