Jokowi Anugerahkan Gelar Jenderal TNI Kehormatan kepada Prabowo Subianto

author awsnews.id

- Pewarta

Rabu, 28 Feb 2024 16:20 WIB

Jokowi Anugerahkan Gelar Jenderal TNI Kehormatan kepada Prabowo Subianto

i

Foto © 2024 Biro Pers Sekretariat Presiden/Vico/ARTIK.ID.

JAKARTA | ARTIK.ID - Presiden Joko Widodo menganugerahkan penghargaan kenaikan pangkat istimewa kepada Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto sebagai Jenderal TNI Kehormatan.

Penganugerahan itu dilakukan dalam Rapat Pimpinan TNI-Polri Tahun 2024 di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu (28/2).

Baca Juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

"Penghargaan kenaikan pangkat istimewa saya berikan kepada Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto sebagai Jenderal TNI Kehormatan," ujar Jokowi.

Jokowi menyebut penghargaan itu juga sekaligus peneguhan dedikasi kepada rakyat, bangsa, dan negara serta telah melalui verifikasi dari Dewan Gelar Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan, serta sesuai UU Nomor 20 Tahun 2009.

Sebelumnya pada tahun 2022, Bapak Prabowo Subianto menerima anugerah Bintang Yudha Dharma Utama atas jasa-jasanya di bidang pertahanan, sehingga memberikan kontribusi yang konsisten serta luar biasa bagi kemajuan TNI dan negara.

Baca Juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

"Kemudian berdasarkan usulan Panglima TNI, saya pun menyetujui untuk memberikan kenaikan pangkat secara istimewa berupa Jenderal TNI Kehormatan," papar Jokowi.

Pada kesempatan itu Jokowi menyampaikan berbagai tantangan yang dihadapi, termasuk ketidakpastian ekonomi global, konflik geopolitik, dan dampaknya terhadap ekonomi nasional.

"Maka sangat penting menjaga stabilitas ekonomi Indonesia dan waspada dalam menghadapi kompetisi global yang semakin kompleks ini," pungkas Jokowi.

Baca Juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

(red)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Jokowi Anugerahkan Gelar Jenderal TNI Kehormatan kepada Prabowo Subianto". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU