JEMBRANA | ARTIK.ID - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 4 Jembrana mengukir prestasi membanggakan dalam Olimpiade KKMI Kabupaten Jembrana tahun 2024, menjadi sorotan utama setelah meraih sejumlah juara di berbagai cabang perlombaan.
Olimpiade KKMI Kabupaten Jembrana, yang merupakan bagian dari program rutin KKMI Jembrana, digelar pada 9 Maret 2024, bertempat di MIN 5 Jembrana. Meskipun mengalami penundaan dari jadwal awalnya yang direncanakan pada 7 Maret 2024, para guru dan siswa tetap antusias mengikuti kompetisi prestisius ini. Hal tersebut terjadi karena kepala madrasah Negeri mendapatkan undangan Rakor dari Bidang Pendis Kanwil Kemenag Denpasar, dan pengunduran jadwal dilakukan demi kepentingan bersama.
Baca Juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang
Sebanyak 20 Madrasah Ibtidaiyah dari seluruh Kabupaten Jembrana ikut serta dalam ajang kompetisi ini, dengan jumlah peserta mencapai 320 siswa-siswi. Kompetisi melibatkan 16 cabang jenis perlombaan, termasuk Akademik, Non-Akademik, Tahfidz, Memorezing Hadits, dan TIK. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi keluarga besar Madrasah Ibtidaiyah se-Kabupaten Jembrana, meningkatkan prestasi siswa, dan mempersiapkan mereka untuk mengikuti lomba di tingkat provinsi Bali dan nasional.
Dalam wawancara khusus, Drs. Sumarwan, M.Pd, Kepala MIN 4 Jembrana, menyatakan kebanggaannya atas prestasi yang diraih oleh MIN 4 Jembrana dalam Olimpiade KKMI 2024. Dukungan intensif dari para guru dan wali siswa, bersama dengan sinergitas yang terbangun melalui pertemuan para wali, telah membawa MIN 4 Jembrana meraih prestasi yang luar biasa.
MIN 4 Jembrana berhasil meraih beberapa posisi juara, antara lain:
- Bahasa Inggris - Juara 2
- Bahasa Arab - Juara 2
- Matematika - Juara 2
- Tahfidz Juz 1 - Juara 2
- Tahfidz Juz 30 - Juara 2
Baca Juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali
- Memorizing Hadis - Juara 3
- PAI - Harapan 1
- IPA - Harapan 1
- Calistung Putra - Harapan 1
- Calistung Putri - Harapan 1
Baca Juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan
- Berprestasi Putri - Harapan 1
- TIK - Harapan 2
- PKN - Harapan 3
MIN 4 Jembrana juga mendapatkan predikat sebagai Madrasah Sehat Paripurna setelah melalui penilaian pada hari Selasa. Prestasi ini membuktikan bahwa upaya keras para stakeholder dan doa dari berbagai pihak telah membuahkan hasil positif. Sesuai dengan motto sekolah, "Madrasahku Sehat, Prestasiku Meningkat," MIN 4 Jembrana terus berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi para siswa dan menciptakan lingkungan belajar yang sehat dan produktif. (lani)
Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Prestasi Membanggakan MIN 4 Jembrana di Olimpiade KKMI 2024". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi