Petugas Amankan Sembilan Anak Pelaku Balap Liar di Jalan Mayjend Sungkono Surabaya

author awsnews.id

- Pewarta

Sabtu, 16 Mar 2024 19:50 WIB

Petugas Amankan Sembilan Anak Pelaku Balap Liar di Jalan Mayjend Sungkono Surabaya

i

Foto: Dok Satpol PP Surabaya (Tangkapan layar dari video kejadian)

SURABAYA | ARTIK.ID - Tim Respon Cepat Tindak (Respatti) Presisi Sat Samapta Polrestabes Surabaya mengamankan sembilan anak yang kedapatan melakukan balap liar sepeda angin di Jalan Mayjend Sungkono Surabaya, Sabtu (16/3).

Baca Juga: Banyuwangi Festival Comback, Ipuk Fiestiandani Sebut 79 Event Spektakuler Telah Disiapkan

Baca Juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

Kepala Satpol PP Kota Surabaya, M. Fikser, menjelaskan bahwa kesembilan anak tersebut diamankan saat mereka bergerombol di lokasi kejadian. Setelah diamankan Tim Respatti, mereka kemudian diserahkan kepada petugas Satpol PP Kota Surabaya untuk dibina.

"Dini hari tadi, Tim Respatti Polrestabes Surabaya mengamankan 9 anak yang sedang melakukan balap liar sepeda angin. Mereka kemudian diserahkan kepada kami," kata Fikser.

Baca Juga: Satpol PP Kota Surabaya Merazia WRSE di Kawasan Makam Kembang Kuning

Fikser menambahkan bahwa operasi gabungan antara Satpol PP dan kepolisian ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan untuk menjaga ketentraman masyarakat dan mencegah gangguan ketertiban umum.

"Operasi ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjaga ketentraman masyarakat dan mencegah terjadinya tawuran antar remaja ataupun balap liar," imbuhnya.

Baca Juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

Satpol PP Surabaya juga secara masif menggelar patroli rutin, Operasi Asuhan Rembulan, yang dilakukan mulai pukul 23.00 WIB hingga 04.00 WIB. Patroli ini menyisir daerah-daerah yang berpotensi menjadi lokasi tawuran atau balap liar.

Fikser menghimbau kepada masyarakat dan orang tua untuk mengawasi aktivitas anak-anak mereka, terutama pada malam hari.

Baca Juga: Dewan Harapkan Pemkot Surabaya Jaga Paru-paru Kota

"Kami minta peran serta masyarakat dan orang tua untuk memastikan anak-anak mereka sudah berada di rumah pada pukul 22.00 WIB," tuturnya.

Baca Juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

Masyarakat yang menemukan anak-anak yang bergerombol atau melakukan kegiatan negatif di malam hari dapat menghubungi Satpol PP Surabaya di nomor 112.

(red)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Petugas Amankan Sembilan Anak Pelaku Balap Liar di Jalan Mayjend Sungkono Surabaya". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU