Seminggu Mendekam di Pengungsian, Korban Banjir Kudus Sebagian Telah Kembali ke Rumah

author awsnews.id

- Pewarta

Senin, 25 Mar 2024 06:10 WIB

Seminggu Mendekam di Pengungsian, Korban Banjir Kudus Sebagian Telah Kembali ke Rumah

i

Foto: Dok Humas Polres Kudus

KUDUS | ARTIK.ID - Sepekan setelah banjir melanda beberapa wilayah di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, para pengungsi mulai kembali ke rumah masing-masing.

Kondisi banjir yang berangsur surut menjadi alasan utama warga untuk meninggalkan posko pengungsian.

Baca Juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

Proses pemulangan dibantu oleh kendaraan dari Polres Kudus, Kodim 0722/Kudus, BPBD Kudus, instansi terkait, dan relawan, Minggu (24/3/2024).

"Hari ini kami membantu warga yang ingin kembali ke rumah. Kami menggunakan armada pengangkut, seperti truk dan mobil patroli Backbone Polsek," terang Kasat Samapta, AKP Ngatmin di lokasi pengungsian Graha Mustika Getas Pejaten.

Proses pemulangan difokuskan pada pengungsi dari Gedung Graha Mustika, Balai Desa Getas Pejaten, dan Balai Desa Payaman.

Baca Juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

Sebelumnya diketahui, total pengungsi di Posko Graha Mustika Getas Pejaten mencapai 431 jiwa.

“Sebanyak 135 jiwa telah kembali ke rumah. Sisanya yang masih bertahan adalah warga Karanganyar Demak dan sebagian warga Desa Jetis Kapuan,” pungkas AKP Ngatmin.

Baca Juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

(red)
.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Seminggu Mendekam di Pengungsian, Korban Banjir Kudus Sebagian Telah Kembali ke Rumah". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU