Baznas dan TNI-AL Gelar Pesantren Kilat Bertajuk 'Ekspresi' di Kapal Perang KRI Semarang

author awsnews.id

- Pewarta

Jumat, 29 Mar 2024 09:25 WIB

Baznas dan TNI-AL Gelar Pesantren Kilat Bertajuk 'Ekspresi' di Kapal Perang KRI Semarang

i

KRI Semarang-594. Foto: DOK Marinir TNI AL

JAKARTA | ARTIK.ID - Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi mengikuti acara pelepasan peserta pesantren kilat Ramadan yang diselenggarakan di salah satu Kapal Perang TNI Angkatan Laut (TNI-AL), yakni KRI Semarang. Upacara ini berlangsung di Dermaga Kolinlamil, Tanjung Priuk, Kamis (29/3).

Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, memimpin langsung upacara pelepasan pesantren kilat Ramadan tersebut.

Baca Juga: Banjir dan Lahar Dingin di Sumbar, Update Terbaru Korban Meninggal 43 Orang

Pesantren kilat Ramadan bertajuk "Ekspedisi Ramadan Penuh Inspirasi (Ekspresi)" tahun 1445 Hijriah diikuti oleh 500 peserta, yang terdiri dari siswa dan siswi SMA sederajat. Kegiatan ini berlangsung mulai tanggal 28 hingga 30 Maret 2024.

Menurut Kasal, program pesantren kilat ini merupakan terobosan dari Baznas RI dan TNI-AL dalam mengisi kegiatan positif selama bulan Ramadan.

"Selain meningkatkan pengetahuan keimanan, program ini juga memberikan pengalaman dalam pemberdayaan zakat melalui kegiatan bakti sosial. Selain itu, program ini bertujuan untuk menanamkan jiwa maritim sejak dini kepada para peserta pesantren kilat," ungkap Kasal.

Baca Juga: Siswa MIN 4 Jembrana Mengukir Prestasi dengan Meraih Juara Favorit Pildacil Se Provinsi Bali

Ketua Baznas RI, Noor Achmad, memastikan bahwa peserta Pesantren Kilat yang mengikuti kegiatan Ekspresi Ramadhan 1445 Hijriah di kapal perang milik TNI AL adalah kader-kader NKRI yang juga memahami isi Al-Qur’an.

Di sisi lain, Kepala Badan Pelaksana BPKH, Fadlul Imansyah berharap, bahwa Ekspresi Ramadan ini dapat memberikan ilmu yang bermanfaat bagi peserta terkait pengelolaan dana haji dan dana zakat.

"Kita berharap program ini dapat melahirkan pemahaman yang komprehensif dan mendorong pengembangan ekonomi syariah dari kalangan milenial," pungkasnya.

Baca Juga: Pembangunan Kantor Perwakilan DPD RI Jatim, Terobosan di Tengah Moratorium Menteri Keuangan

(red)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Baznas dan TNI-AL Gelar Pesantren Kilat Bertajuk 'Ekspresi' di Kapal Perang KRI Semarang". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU