Hadiri Sedekah Bumi di Sambikerep, Josiah Michael: Kami sedang Godok Raperda Pariwisata

awsnews.id
Hadiri Sedekah Bumi di Sambikerep, Josiah Michael: Kami sedang Godok Raperda Pariwisata

Parlementaria, Surabaya - Dalam kemeriahan acara sedekah bumi yang dilangsungkan di RW 04 Kelurahan Sambikerep, Kecamatan Sambikerep yang dilangsungkan pagi ini, Minggu, 15 Oktober 2023, tampak arak-arakan ancak dengan berbagai model hasil kreativitas warga dari 12 RT di wilayah RW 04 Kelurahan Sambikerep.

Salah satu arak-arakan ancak yang menarik disuguhkan oleh warga RT 03 RW 04 Kelurahan Sambikerep. Tema yang diusung oleh mereka adalah Mahabharata. Seluruh peserta arak-arakan merias diri menjadi tokoh-tokoh dalam kisah Mahabharata tersebut.

Baca juga: Massa Aksi Sesalkan Pemkot Surabaya Tutup Mata Aspirasi Warga Citraland Tolak Pembangunan Logos

Ketua RT 03 mengenakan kostum Arjuna dan bu RT 03 mengenakan kostum Drupadi, yang mana Drupadi naik diatas ancak model kereta kencana yang lengkap demgan kudanya. Karena cukup unik dan detail tak salah ancak RT 03 ini cukup menjadi perhatian.

"Semua ancak yang ditampilkan bagus dan kreatif, termasuk milik RT 03 ini, selain mengusung tema Mahabharata, ancak ini cukup meriah dan megah." Ujar Josiah Michael Anggota DPRD Kota Surabaya yang tampak memghadiri acara sedekah bumi di Kelurahan Sambikerep ini.

Baca juga: Partai Politik Apresiasi Kinerja Eri-Armuji di Surabaya, PDIP?

Yudi ketua RT 03 ini mengungkapkan bahwa mereka memerlukan waktu 1 bulan untuk membuat ancak tersebut. "Dikerjakan beramai-ramai oleh warga, gotongnroyong untuk membuat ancak ini." Kata Yudi.

"Semoga kedepannya pemerintah memberikan perhatian lebih agar budaya nenek moyang Kita tidak hilang dan acara ini bisa meningkatkan UMKM di kalangan bawah." Lanjut Yudi

Baca juga: Adi Sutarwijono Pimpin Halal Bi Halal DPRD Surabaya Pasca Idul Fitri

Josiah Michael yang juga ketua Bapemperda DPRD mengungkapkan, bahwa saat ini Bapemperda sedang menggodok raperda tentang Pariwisata dan acara budaya seperti sedekah bumi ini akan dimasukan dalam raperda. Jika perlu pembiayaan acara juga diberikan dari APBD dan acara tersebut bisa menjadi festival yang dijual untuk turis asing dan domestik. (van)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di parlementaria.id dengan judul "Hadiri Sedekah Bumi di Sambikerep, Josiah Michael: Kami sedang Godok Raperda Pariwisata". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru