Kapolsek Sambut Baik Silaturahmi Dan Audensi Panwascam Tegalsari

awsnews.id
Kapolsek Tegalsari, Kompol Imam Mustolih sambut silaturahmi dan audensi panwascam Tegalsari

Parlementaria Surabaya - Kapolsek Tegalsari, Kompol Imam Mustolih, S.H., S.I.K.. M.Si, menyambut baik silahturahmi dan audensi dari Panwaslu Kecamatan Tegalsari beserta jajarannya. Perihal tersebut, terkait menjelang pelaksanaan Pemilu 2024, yang akan memasuki tahapan kampanye.

Turut mendampingi Kapolsek Tegalsari, Kanit Binmas, Kanit Provost, Bhabinkamtibmas serta anggota menerima silaturahmi dan audiensi anggota Panwascam Tegalsari di Lobby Mapolsek Tegalsari, Sabtu malam (25/11/2023).

Baca juga: Massa Aksi Sesalkan Pemkot Surabaya Tutup Mata Aspirasi Warga Citraland Tolak Pembangunan Logos

Kedatangan Panwaslu dalam rangka mohon dukungan dari Polri dalam hal ini Polsek Tegalsari. Yakni, dalam pengamanan pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang di wilayah Kecamatan Tegalsari.

Menurut Kompol Imam Mustolih, menyatakan kesiapanya mendukung Panwaslu Kecamatan Tegalsari. Dan tentu saja dengan mengedepankan Netralitas TNI/ POLRI pada Politik.

Baca juga: Partai Politik Apresiasi Kinerja Eri-Armuji di Surabaya, PDIP?

"Kami siap mengamankan kegiatan Politik khususnya di Kecamatan Tegalsari. Maka dari itu, untuk saling komunikasi dan saling bertukar informasi kami siap 24 jam,” tegas Imam.

Terakhir, Imam mengajak untuk menyukseskan Pesta Demokrasi lima tahunan ini. Dan bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, khususnya di wilayah kecamatan Tegalsari.

Baca juga: Adi Sutarwijono Pimpin Halal Bi Halal DPRD Surabaya Pasca Idul Fitri

"Dan kami berharap, dengan silahturahmi malam ini menjadikan kebaikan untuk kita semua. Serta, terbangun sinergitas guna pelaksanaan pemilu 2024 di Kecamatan Tegalsari berjalan dengan aman dan lancar," pungkasnya. (P/@)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di parlementaria.id dengan judul "Kapolsek Sambut Baik Silaturahmi Dan Audensi Panwascam Tegalsari". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru