'Bawaslu on Car Free Day', Bawaslu Surabaya Ajak Masyarakat Awasi Pemilu 2024

author awsnews.id

- Pewarta

Minggu, 04 Feb 2024 15:40 WIB

'Bawaslu on Car Free Day', Bawaslu Surabaya Ajak Masyarakat Awasi Pemilu 2024

i

"Bawaslu on Car Free Day", cara Bawaslu kota Surabaya mengajak masyarakat mengawasi dan mensukseskan Pemilu 2024

Parlementaria, Surabaya - Dalam upaya pengawasan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak tahun 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Surabaya mengadakan kegiatan "Bawaslu on Car Free Day" dengan tema "Tunjukkan Cintamu dengan Awasi Pemilu."

Acara ini berlangsung di Taman Bungkul Surabaya pada hari Minggu, 4 Februari 2024.

Baca Juga: Massa Aksi Sesalkan Pemkot Surabaya Tutup Mata Aspirasi Warga Citraland Tolak Pembangunan Logos

Ketua Bawaslu Surabaya, Novli Bernado Thyseen, menyampaikan ajakan kepada masyarakat Surabaya untuk aktif terlibat dalam pengawasan proses penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024 di kota tersebut.

"Dalam kegiatan CFD Bawaslu Surabaya ini, kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengawasi Pemilu 2024. Mari bersama-sama awasi Pemilu, tolak praktek money politik, dan ajak ASN serta TNI-Polri untuk tidak berpihak kepada kepentingan kelompok tertentu atau netralitas," terangnya.

Tujuan dari kegiatan Car Free Day ini adalah meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat mengenai pelaksanaan Pemilu yang akan berlangsung pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

"Tujuan kami adalah meningkatkan partisipasi masyarakat dalam memilih di Kota Surabaya, karena tingkat partisipasi masyarakat pemilih pada saat pemungutan suara nantinya merupakan salah satu indikator legitimasi Pemilu," tambahnya.

Baca Juga: Partai Politik Apresiasi Kinerja Eri-Armuji di Surabaya, PDIP?

Syafiudin, Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Surabaya, juga menekankan pentingnya menghindari money politik di wilayah krusial dan menjaga kerukunan antar masyarakat.

"Menyambut pemilu 14 Februari 2024, kita akan melakukan sosialisasi di Car Free Day Bungkul untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemungutan suara," ungkapnya.

Pihak Bawaslu Surabaya juga menginformasikan mengenai penertiban APK (Alat Peraga Kampanye) yang dilakukan secara masif, serta patroli pengawasan di titik-titik krusial untuk menghindari money politik dan kampanye tersembunyi.

Baca Juga: Adi Sutarwijono Pimpin Halal Bi Halal DPRD Surabaya Pasca Idul Fitri

Teguh Suasono, Anggota Bawaslu Surabaya, menjelaskan bahwa pendistribusian logistik pemilu akan dimulai pada tanggal 8 Februari, dengan target distribusi ke tingkat TPS setelah disortir.

"Hingga saat ini, kita sudah melakukan pengawasan pendistribusian dari Panwascam, dari gudang KPU sampai kecamatan, dan jumlahnya masih aman," ungkap Teguh Suasono. (Par03

Artikel ini telah tayang sebelumnya di parlementaria.id dengan judul "'Bawaslu on Car Free Day', Bawaslu Surabaya Ajak Masyarakat Awasi Pemilu 2024". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU