Bojonegoro – Pemkab Bojonegoro melalui Dinas Perdagangan dan UMKM meresmikan pasar yang dikelola BUMDes Desa Purwoasri, Kecamatan Sukosewu, Kabupaten Bojonegoro. Minggu (25/2/2024).
Hadir dalam kegiatan ini, Kepala Dinas Perdagangan dan UMKM Bojonegoro Sukaemi mewakili PJ Bupati Bojonegoro, Camat Suksewu, Danramil, Kapolsek, Kepala Desa Se-kecamatan Suksewu, tokoh masyarakat dan para pedagang pasar.
Baca Juga: Asrilia Kurniati Maju Pilwali Surabaya Lewat Jalur Independen, Begini Program Ekonominya
Peresmian ditandai pengguntingan pita, oleh Kepala Dinas Perdagangan dan UMKM Bojonegoro Sukaemi, mewakili PJ Bupati Bojonegoro, serta pelepasan balon ke udara dan penamaman pohon pule di depan Pasar
Dalam sambutannya, Kepala Desa Purwoasri, Imam Muhajir menyampaikan, Bahwa di bangunnya pasar ini merupakan impian, karena yang sebelumya pasar ini kumuh kini menjadi bersih dan rapi.
"Di bangunnya pasar ini merupakan impian, kita dan masyarakat, ini seperti mimpi. Sebelumnya pasarnya kumuh, tiba - tiba jadi seperti ini. Mari rawat pasar ini, karena membangun lebih mudah daripada merawat,"ungkapnya.
Lanjutnya adapun pengelolaannya, pasar Dusun Sukorame ini di kelola oleh BUMDes. Maka dari itu, Bumdes di harapkan dapat mengelola dan merawat dan mengatur, pasar ini dengan sebaik - baiknya.
"Kalau minta kios jangan ke kepala Desa, namun nanti minta ke kepada BUMDES. yang belum dapat bisa merapat. Terima kasih kepada semua pihak, perjuangan mengajukan proposal sejak tahun 2015 akhirnya hari ini terwujud,"terangnya.
Baca Juga: Spucak Batu Sejuta Pohon Untuk Catcment Area Kota Batu
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan dan UMKM Bojonegoro Sukaemi dalam sambutannya, menyarakan, BUMDES untuk belajar administrasi pengelolaan pasar melalui pelatihan dan lainnya, sehingga nantinya pasar bisa ramai dan berkembang.
"BUMDES ketika ada amanah harus dilaksanakan dengan baik, Pasar itu kalau dikelola dengan cantik dan baik, ingsyaallah pasar akan ramai, nanti juga bisa mengundang Dinas perdagangan untuk belajar administrasi dan lainnya,"ucapnya
Dalam kesempatan tersebut, Sukaemi juga menyampaikan pesan dari PJ Bupati Bojonegoro Andriyanto yang berhalangan hadir dalam pelaksanaan peresmian pasar Sukorame ini.
Pesannya, PJ Bupati Berharap, dengan diresmikan pasar Sukorame di Desa Purwoasri ini, laju ekonomi yang ada di kecamatan Sukosewu dan sekitarnya harus lebih baik dari sebelumya, sehingga dapat menekan inflansi.
Baca Juga: FPN Bersama Wali Kota Batu, Audensi Bahas Program SPUNCAK BATU
"Sekali lagi, sukses untuk kades, perangkat, BUMDES dan perangkat Desa, jaga harmonisasi jangan sampai ada konflik, karena tujuannya baik jangan sampai di buat tidak baik."Pungkas Sukaemi.
Untuk di ketahui, Anggaran pembangunan pasar ini bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bojonegoro, melalui Program Khusus Khas Desa (BKKD) Tahuna 2023 sebesar 1,9 Milyar lebih. (Arh)
Artikel ini telah tayang sebelumnya di rakyatjelata.com dengan judul "Pemkab Bojonegoro Resmikan Pasar Desa Purwoasri". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi